Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar Proceedings, KONFERENSI NASIONAL PENDIDIKAN FISIKA

Font Size: 
Internalisasi Daily Expression Pada Pembelajaran Fisika sebagai Upaya dalam Mendukung Program (Quality Assurance of English Ability) Peserta Didik SMAIT Al Mawaddah Warrahmah Kolaka
nur thahirah umajjah

Last modified: 2022-12-08

Abstract


Salah satu aspek yang menjadi perhatian saat ini di SMAIT Al Mawar Kolaka adalah kemampuan berbahasa inggris. Sebab peserta didik wajib melakukan Test Toefl sebelum kelulusan( Pengambilan Ijazah), Test Of Vocabulary (600 Kosa kata) serta Daily Concersation dengan standar memperoleh sertifikat dari hasil ujian tersebut. Oleh karena itu, salah satu upaya untuk mencapai sasaran mutu tersebut adalah dengan dilakukannya internalisasi budaya berbahasa inggris kedalam setiap mata pelajaran, termasuk kedalam mata pelajaran fisika. Namun beberapa kendala yang dihadapi salah satunya yaitu peseta didik kurang percaya diri dalam berbahasa inggris pada proses pembelajaran. Sehingga peneliti menerapkan Internalisasi Daily Expression Pada Pembelajaran Fisika sebagai Upaya dalam Mendukung Program (Quality Assurance of English Ability) di SMAIT Al Mawaddah Warrahmah Kolaka, serta dapat menumbuhkan rasa percaya diri peserta didik dalam berbahasa inggris baik dalam proses pembelajaran maupun kegiatan sehari-hari. Penelitian ini dilaksanakan pada proses pembelajaran fisika di kelas X SMAIT Al Mawaddah Warrahmah Kolaka semester ganjil T.A 2022-2023. Internalisasi Daily Expression Pada Pembelajaran Fisika diinternalisasikan melalui: (1) proses diskusi dalam pembelajaran dengan menggunakan Daily Expression (2) pemberian Ice Breaking atau Games dengan instruksi menggunakan Daily Expression, (3) Pemberian Punishment dengan menghafalkan 5 Daily Expression atau lagu berbahasa Inggris, (4) Percakapan dalam proses pembelajaran menggunakan Daily Expression for Beginner, (5) Contoh soal, Soal UTS dan UAS minimal 2 nomor menggunakan bahasa inggris dan terdapat  Daily Expression di dalam tubuh soal fisika, (6) setiap akhir pembelajaran siswa menuliskan Daily Expression yang terbaru didapatkan selama proses pembelajaran fisika berlangsung, (7) Perangkat pembelajaran bilingual yaitu kolaboratif antara bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia (Materi ajar, RPP, dan soal fisika. 100% peserta didik memberikan respon positif pada kegiatan Internalisasi Daily Expression Pada Pembelajaran Fisika dalam membangun kepercayaan diri mereka berbahasa inggris dalam proses pembelajaran fisika dan kegiatan sehari hari dan sebagai Upaya dalam Mendukung Program (Quality Assurance of English Ability) di SMAIT Al Mawaddah Warrahmah Kolaka

Keywords


Internalisasi, Daily Expression, Pembelajaran Fisika

References


Andi Mukarramah Nagauleng, Bina Bahasa Inggris untuk siswa Mts.Muhammadiyah Manado Melalui kegiatan Daily Conversation, diakses dari https://ejournal.iain-manado.ac.id/index.php/tarsius/article/view/302, diakses pada tanggal 29 November 2022 pukul 19:43.

Elwin Piarawan Zebuwa, Pembelajaran Percakapan Bahasa Inggris dengan Metode Guide Conversation  di SMAN 1 Gunung Sitoli  https://jurnal.dharmawangsa.ac.id/index.php/juwarta/article/view/414, diakses pada tanggal 29 November 2022 pukul 19:43.

John  Creshwell, 2017, Research Design Pendekatan Metode Kualitatif, Kuantitatif, dan Campuran, Yogyakarta: Pustaka Pelajar.