Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar Proceedings, KONFERENSI NASIONAL PENDIDIKAN FISIKA

Font Size: 
Survei Jenis dan Kualitas Instrumen Tes Hasil Belajar pada Masa Pembelajaran Online oleh tenaga Pendidik Fisika SMAN 1 Selayar dan SMAN 3 Selayar
Andi jusriana, Dian Mayasari, Muhammad Rusmin B

Last modified: 2022-12-08

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Jenis dan kualitas instrumen tes hasil belajar oleh tenaga pendidik di SMAN 1 Selayar dan SMAN 3 Selayar dengan mengumpulkan dokumen-dokumen yang menjadi pedoman selama proses belajar-mengajar oleh tenaga pendidik.Dalam penelitian jumlah kelas yang diteliti sebanyak 6 kelas dimana untuk SMAN 1 Selayar sejumlah 3 kelas dengan jumlah Tenaga pendidik 3 dan untuk SMAN 3 Selayar sejumlah 3 kelas dengan jumlah Tenaga pendidik 2.Penelitian ini merupakan salah satu jenis penelitian Deskriptif Kuantitatif yang bertujuan untuk mendeskripsikan nilai validitas kualitas soal ujian akhir semester genap mata pelajaran fisika SMAN 1 Selayar dan SMAN 3 Selayar.Desain penelitian yang digunakan adalah analisis isi atau dokumen. Objek dalam penelitian ini adalah data dokumentasi hasil Ujian Akhir Semester Genap mata pelajaran Fisika SMA/MA se Kabupaten Kepulauan Selayar dengan jumlah sekolah 2 diantaranya SMAN 1 Selayar dan SMAN 3 Selayar Hasil penelitian menunjukkan bahwa Jenis instrumen tes soal tenaga pendidik fisika pada masa pembelajaran online adalah soal pilihan ganda yang sudah sesuai dengan kaidah penulisan soal. Dan Tingkat Kualitas soal ujian akhir semester genap mata pelajaran fisika SMAN 1 Selayar dan SMAN 3 Selayar diperoleh dengan rata-rata nilai Vhitung = 0.56. Berdasarkan  rentang validitas 0.4 < M < 0.8, maka dapat disimpulkan bahwa soal yang digunakan dapat dikatakan valid. Sesuai dengan penilaian pakar dengan menggunakan uji validitas indeks aiken V, Implikasi Penelitian ini adalah (1)Sebaiknya tenaga pendidik perlu memperhatikan aturan-aturan pembuatan soal yang baik seperti melakukan uji coba dan analisis soal sebelum melakukan tes sehingga diketahui kualitas soal berdasarkan uji validitas. (2)Diharapkan semoga hasil penelitian ini bisa dijadikan sebagai perbaikan   terhadap jenis instrumen tes dan kualitas tes kedepannya.

Kata kunci : Instrumen tes, Kualitas tes, Validitas, Tenaga Pendidik.



Keywords


Instrumen tes, Kualitas tes, Validitas, Tenaga Pendidik

References


[1]      D. P. Nasional, “Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan,” Jakarta Dep. Pendidik. Nas., vol. 3, no. April, pp. 18–42, 2008.

[2]      A. M. Sadirman, Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta: PT. Raja Grafndo Persada, 2005.

[3]      N. Sunardi and S. Anggereni, “Efektivitas Penggunaan Spld ( Served Product Learning and Discussion ) Menggunakan Media Sosial Online Facebook,” J. Pendidik. Fis., vol. 5, no. 1, pp. 2013–2015, 2017, [Online]. Available: http://journal.uin-alauddin.ac.id/index.php/PendidikanFisika/article/download/2917/3301

[4]      J. P. Fisika, “PENERAPAN MODEL LEARNING CYCLE MELALUI KOMBINASI STRATEGI PICK UP CARDS GAME DAN LECTURE BINGO TERHADAP,” vol. 5, no. 1, pp. 10–13, 2017.

[5]      L. Cohen, L. Manion, and K. Morrison, Research methods in education. routledge, 2002.

[6]       H. Retnawati, Analisis Kuantitatif Instrumen Penelitian (Panduan Peneliti, Mahasiswa, dan Psikometrian). Parama Publishing, 2016.

Full Text: PDF